Wisata Batik Yogyakarta



Wisata batik adalah program terbaru yang akan dikembangkan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta di tahun 2010. Mengingat bahwa batik sudah diakui oleh UNESCO sebagai warisan budaya dunia maka pemerintah kota Yogjakarta mengembangkan pariwisata di wilayah yang sudah terkenal sebagai tempat produksi batik di Kota Yogyakarta. Salah satunya adalah Kampung Taman di Kecamatan Kraton.

Batik perlahan memang mulai diakui oleh dunia, wisatawan yang tertarik untuk mengenal lebih jauh tentang batik bukan hanya berasal dari mancanegara, tetapi juga wisatawan nusantara. Wisatawan dalam negeri juga meminati batik, jika berkunjung ke Yogyakarta mereka selalu mencari batik sebagai cenderamata, mereka biasanya mencari batik di Pasar Beringharjo, sebagai pusat penjualan batik. Nantinya ditempat-tempat wisata batik tersebut  para wisatawan akan diajak belajar membatik, dengan begitu diharapkan batik benar-benar menjadi ciri khas Indonesia kepada dunia.
 BATIK MILIK
 INDONESIA !!!!!!!!



 LINDUNGI BUDAYA KITA !!!
Category: 7 comments

Gallery tourism place in jogjaand central java



Pantai Parangtritis merupakan salah satu dari sekian banyak pantai selatan di pulau Jawa. Terletak di Kabupaten Bantul, sejauh ±30 ke arah selatan kota Yogyakarta. Pantai ini memiliki pemandangan yang indah, meskipun ombak disana ada kalanya cukup besar. Angin yang bertiup kencang pada musim-musim tertentu membuat pantai Parangtritis cocok sebagai tempat pelaksanaan festival layang-layang.
Terdapat mitos di pantai Parangtritis dimana adanya kerajaan Ratu Laut Selatan yang sejak dahulu memiliki hubungan dengan Sultan yang memerintah di Yogyakarta dan larangan memakai pakaian berwarna hijau ketika berada di pantai karena diyakini pakaian berwarna hijau merupakan warna kesayangan Ratu Laut Selatan.
Harga tiket masuk ke Obyek Wisata Pantai Parangtritis adalah sebesar Rp. 3.000,-/orang. Pantai Parangtritis dapat ditempuh dengan kendaraan umum seperti bus, travel, dan ojek atau kendaraan pribadi seperti mobil dan sepeda motor.
Category: 11 comments

Pesona kaliurang


Selain Wisata di Pantai, Jogjakarta memiliki wisata alam yang bernuansa pegunungan. Dengan menikmati suasana kaki gunung merapi, anda dapat merasakan kesejukan alam dan mata akan dimanjakan oleh pemandangan yang indah di daerah ini.


Kaliurang merupakan sebuah daerah di Utara Yogyakarta yang menjadi salah satu alternatif bagi anda yang sedang menikmati wisata di Jogja. Di daerah Kaliurang ini anda dapat menikmati pemandangan gunung merapi yang terlihat sangat jelas, selain itu juga anda dapat menikmati pemandangan kota Jogja, atau anda juga dapat menikmati hutan dan air terjun yang segar.

Mungkin inilah salah satu kelebihan yang dimiliki Yogyakarta sebagai kota wisata, karena memiliki suasana pantai dan pegunungan yang tidak terlalu jauh jaraknya. Dari Kota Jogja, anda dapat mencapai daerah Kaliurang dalam waktu 30 menit dengan menggunakan kendaraan pribadi dan 45 menit jika menggunakan kendaraan umum (bis atau mobil colt)

Fasilitas dan Hiburan di Kaliurang
Untuk meningkatkan daya tarik wisata datang ke daerah ini, maka kaliurang memiliki sejumlah tempat rekreasi, diantarnya: Taman Bermain Anak – Anak, Arena Hiburan Telaga Putri, Menara Pandang yang dapat menikmati gunung merapi dari dekat, Kereta Kelinci untuk berkeliling sambil menikmati daerah kaliurang yang sejuk dan segar, serta dilengkapi dengan sarana hotel dan penginapan yang terjangkau.

Makanan Khas
Setelah anda menikmati indahnya daerah kaliurang, anda jangan terburu - buru pulang ke kota Jogja sebelum


membeli oleh -oleh. Apa saja yang anda bisa dapatkan khas di kaliurang ini?? Makanan ciri khas di daerah ini adalah tempe jadah. Tempe disini berupa tempe bacem yang sangat manis, dipadu dengan jadah yang berasa gurih, serta dibungkus daun pisang. Sehingga jika di makan secara bersamaan, maka akan serasa menyatu rasa gurih dan manis, apalagi jika dimakan selagi panas. hmmm...

Untuk dapat menikmati makanan tempe jadah ini, tidaklah terlalu mahal. Harga dari tempe jadah ini berkisar 5rb - 20rb tergantung paket (maksud paket adalah 5 tempe dan 5 jadah) atau bisa paket 5 tempe 10 jadah, sesuai selera kita.


Category: 2 comments

Malioboro Gallery

Malioboro 2001 Malioboro 1800.Nama Malioboro berasal dari bahasa Sansekerta yang berarti karangan bunga. Konon, jalan ini memang selalu dipenuhi bunga saat perayaan atau upacara tertentu. Malioboro 1980. Suasana kuno Malioboro masih terasa dengan masih berdirinya gedung-gedung dan bangunan tua peninggalan jaman Belanda. Malioboro 2000. Renovasi gedung-gedung baru membuat romantika Malioboro kuno makin tak terasa. Malioboro kini adalah Malioboro yang modern dan semrawut. Tapi Malioboro tetap saja membuat rindu.


Category: 4 comments